Informasi Seputar Wisata Kawah Puncak Darajat Garut dan Objek Wisata Se-Garut Jabar

Keadaan Alam Wisata Kawah Puncak Darajat Garut

by ani suryani , at 14.42 , has 0 komentar
Jalan manakah yang harus dilalui untuksampai ke Wisata Puncak Darajat Garut ? untuk sampai di Puncak Darajat anda bisa melalui jalan raya Garut-Samarang-Pasirwangi-Darajat.akses jalan ini lumayan membutuhkan stamina yang prima karena jalan yang dilaluinya banyak tikungan yang tajam,jalannya berliku-liku dan agak berlubang.Disepanjang Jalan anda akan di suguhi Destinasi Panorama perkebunan teh yang luas membuat suasana jalan yang sejuk dan dingin,serta anda akan di suguhkan destinasi pertanaian seperti sayuran dan sawah yang membentang hampir di sepanjang jalan. 




Setelah beberapa jam anda dalam perjalanan dan merasakan rasa lelah yang luar biasa maka itu semua akan hilang pas anda sampai ke puncak wisata darajat,Di Wisata Kawah Puncak Darajat Garut anda akan merasakan sensasi liburan yang luar biasa karena semua aktifitas wisata tersedia,seperti sensasi pemandian air Panas yang dapat mengilangkan rasa cape dan dapat menyegarkan tubuh anda,Di Puncak Darajat juga terdapat mainan Waterboom Ember Tumpah,Playingfoox serta olah raga ekstrim seperti naik Kuda di trak yang disediakan oleh petugas wisata sampai ke puncak gunung,Bagi anda yang bisa sampai ke puncak gunung maka anda akan melihat keindahan kota Garut di atas gunung Papandayan. 



Wisata Puncak Darajat Garut beada di Desa Padaawas Kecamatan Pasirwangi,wisata yang memiliki area sekitar 40 Ha ini menghasilkan sebuah Gas yang bisa dimanfaatkan sebagai sumber Tenaga listrik Uap,secara letak geografis Wisata Puncak darajat berada pada Ketinggian rata-rata 1920 meter di atas permukaan laut, Tempat wisata ini dikelola oleh Perhutani sehingga tidak heran hampir suluruh area wisata di kelilingi oleh pohon pinus dengan kualitas lingkungan yang masih asri dan bentangan alam yang sangat terjaga. 



Untuk Akomodasi transfortasi anda bisa menggunakan kendaraan pribadi baik sepeda motor maupun kendaraan roda emat dengan lebar jalan Kurang lebih 5 meter,dan atau bisa langsung naik kendaraan umum jurusan Tarogong menuju Pasirwangi.

Fasilitas pendukung di area wisata Puncak Darajat Garut diantaranya

  1. Papan penunjuk arah 
  2. Pelayanan informasi yang terdapat pada setiap pos jaga dengan kondisi dan pelayanan yang cukup baik. 
  3. Pintu masuk dengan kondisi yang cukup baik yang ditujukan untuk menjaga kawasan industri PT Amoseas sekaligus untuk mengendalikan pengunjung yang masuk. 
  4. Tempat parkir, terletak di halaman depan gedung utama PT.Amoseas dengan daya tampung 20 mobil. 


 Setelah seharian anda merasakan sensasi wahana kawah puncak darajat saatnya anda memikirkan tempat untuk beristirahat dan untuk menginep,namun jangan khawatir di sekitar wisata Puncak darajat terpadat bermacam akomodasi Villa,akomodasi Penginepan dan akomodasi Hotel yang murah dengan fasilitas yang lengkap.

sumber dari http://blog.inigarut.com/

Jalan manakah yang harus dilalui untuksampai ke Wisata Puncak Darajat Garut ? untuk sampai di Puncak Darajat anda bisa melalui jalan raya ...
ani suryani
About
Keadaan Alam Wisata Kawah Puncak Darajat Garut - written by ani suryani , published at 14.42, categorized as Puncak Darajat , Rute jalan . And has 0 komentar
0 komentar Add a comment
Bck
Cancel Reply
Copyright ©2013 Puncak Darajat Garut by
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger